
BAKESBANGPOL KEPRI – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Kepulauan Riau yang diwakili oleh Sekretaris, Para Kepala Bidang dan Kasubbag Umum Kepegawaian menghadiri kegiatan Sosialisasi Netralitas ASN dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024 Yang dibuka secara Resmi oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Riau Adi Prihantara di Aula Wan Seri Beni, Dompak, pada Kamis Tanggal 25 Juli 2024.

586 ASN Pemprov Kepri Ikuti Sosialisasi Netralitas ASN Dalam Menghadapi Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024 (foto:bakesbangpolkepri)
Kegiatan ini dihadiri oleh 586 peserta yang terdiri dari Para Sekretaris, Kepala Bagian Umum Sub Kepegawaian Perangkat Daerah, serta peserta daring melalui Zoom Meeting.
586 ASN Pemprov Kepri Ikuti Sosialisasi Netralitas ASN Dalam Menghadapi Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024 (foto:bakesbangpolkepri)
Narasumber dalam sosialisasi ini adalah Yuyut Yusi Susanta, seorang ahli madya analisis hukum dari Badan Kepegawaian Negara. Tema sosialisasi yang digelar adalah “ASN Kepri Netral, Birokrasi Andal”, yang menekankan pentingnya netralitas ASN dalam menjalankan tugas dan fungsinya, terutama menjelang Pemilihan Kepala Daerah Serentak tahun 2024..bakesbangpolkepri








