
BAKESBANGPOL KEPRI – Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Provinsi Kepulauan Riau, Aludin Andi, SE, MM yang juga selaku Sekretaris II PW MES Kepulauan Riau mewakili Ketua Umum PW MES Kepri membuka secara resmi acara Musyawarah Daerah (Musda) III Masyarakat Ekonomi Syariah Kota Batam yang diselenggarakan pada hari Minggu tanggal 18 Januari 2026 di Hotel PIH Batam.
Dalam sambutannya Andi menyampaikan, bahwa Musyawarah Daerah MES memiliki arti yang sangat strategis. “Musda bukan sekadar agenda organisasi untuk memilih kepengurusan, tetapi merupakan forum konsolidasi pemikiran, penyatuan visi, dan penajaman strategi dalam memperkuat peran ekonomi syariah sebagai pilar pembangunan ekonomi nasional dan daerah,” ucap Andi.

Musda III ini dihadiri oleh Ketua umum Pengurus Daerah Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Kota Batam, Bapak Dr. H. Yulfis Wandi, SE, MM beserta para Wakil Ketua, Sekretaris, Bendahara dan Seluruh Pengurus MES Kota Batam. Hadir juga para Dewan Pembina dan Dewan Pakar MES kota batam, Ketua MUI Kota Batam, Para Pimpinan Organisasi MUI, Baznas, BWI, NU, Muhammadiyah dan Al Washliyah.
Pertemuan juga turut dihadiri para Pimpinan Perguruan Tinggi di Batam antara lain Uniba, UIB, STAI Ibnu Sina, Insitut Agama Islam Abdullah Said Batam, Institut agama islam Hidayatullah dan STEI Abdurrahman Batam, selanjutnya para perbankan yang hadir Bank Syariah yang hadir : BSI, BRK Syariah, Muamalat, Asuransi Syariah dan Pegadaian Kota Batam.




Diakhir sambutannya Andi berharap Musyawarah Daerah ini dapat menghasilkan: Program kerja yang konkret, terukur, dan berdampak, Kepemimpinan yang amanah, profesional, dan visioner Serta komitmen bersama untuk menjadikan MES sebagai motor penggerak ekonomi umat dan daerah.*

