
BAKESBANGPOL KEPRI – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Kepulauan Riau menggelar Kegiatan Kesbangpol Masuk Sekolah (KEMAS) seri terakhir (ke-12) di Tahun 2025 di SMK Negeri 1 Bintan Utara pada hari Selasa tanggal 09 Desember 2025. Kegiatan yang bertemakan Penguatan Ideologi Pancasila dan Karakter Bangsa guna mewujudkan generasi muda kepri yang berkualitas, terhindar dari radikalisme, terorisme dan narkoba serta memiliki semangat persatuan dibuka secara resmi oleh Gubernur Kepulauan Riau yang diwakili oleh Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kepulauan Riau Ibu Hj.Dewi Kumalasari, M.Pd.
Rangkaian acara diawali dengan penyambutan tamu dengan Atraksi Drumband, selanjutnya Menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan Sholawat Busyro, Tari Persembahan dan do’a. Sambutan Kepala SMKN 1 Bintan Utara Bapak Muhammad Nasir, Sambutan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Kepulauan Riau Bapak Drs.Muhamad Iksan, M.Si.

Sementara itu Deklarasi Pelajar Anti Narkoba dibacakan oleh Ketua OSIS diikuti oleh Seluruh Pelajar, penampilan Tarian Atraksi, Sambutan Gubernur Kepulauan Riau diwakili oleh Ketua TP PKK Ibu Hj.Dewi Kumalasari Ansar sekaligus membuka acara secara resmi yang dilanjutkan dengan Penyerahan Cendramata dan piagam Penghargaan Kepada Kepala, dan para narasumber.
Dalam sambutannya, Ibu Dewi mengapresiasi kegiatan Kemas yang telah mencapai seri ke-12 pada tahun ini. Menurutnya kegiatan ini tentunya sangat penting, bermanfaat dan sekaligus berdampak kepada Gen Z khususnya pelajar SMA/SMK. Pada kesempatan itu juga Ketua PKK mengajak seluruh Pelajar untuk mencegah bullying di sekolah dan bijak dalam bermedia sosial, saring sebelum sharing.

Sementara itu, Kaban kesbangpol Muhamad Iksan dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Kemas hari ada seri terakhir pada tahun 2025. Tuntas sudah 12 seri Kemas yang dilaksanakan di SMA/SMK se Provinsi Kepulauan Riau, telah menyasar ribuan pelajar.
“Dalam setiap kegiatan Kemas selalu membawa 4 sub tema utama yaitu Penguatan Ideologi Pancasila, Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara, Pendidikan Politik Bagi Pemilih Pemula, Sosialisasi P4GN (Pencegahan Penyalahgunaan dan Pemberantasan Peredaran Gelap Narkotika) dan Pencegahan Paham Radikalisme, Terorisme, Intoleransi dan Ekstremisme,” ungkap Iksan.
Iksan juga tak lupa menyampaikan terima kasih atas dukungan SMKN 1 Bintan utara yang sangat luar biasa.








Dalam Kemas seri ke-12 ini hadir juga sebagai narasumber yaitu Kabid Humas Polda Kepulauan Riau, Bapak Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si dengan materi terkait Cegah Paham Radikal dan Ektremisme di kalangan Generasi Muda dan Bapak Febriadinata, ST, Anggota Bawaslu Provinsi Kepulauan Riau dengan judul materi Pendidikan Politik bagi Pemilih Pemula.
Turut hadir dalam kegiatan Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi Kepulauan Riau diwakili oleh Kepala BNN Kota Tanjungpinang AKBP.Mohamad Dafi Bastomi, S.H., S.I.K., M.I.K, Komandan Lanal Tanjung Uban, perwakilan Kepala Fasharkan Mentigi Tanjung Uban, Komandan Satkat Tanjung Uban, Komandan Satran Tanjung Uban, Kapolres Bintan, yang mewakili Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau.








Hadir juga Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Kepulauan Riau diwakili oleh Analis Kebijakan Ahli Muda, Bapak Mukhtar, Ketua LVRI Provinsi Kepulauan Riau, yang mewakili Ketua FKUB, FPK, FKPT dan FKDM Provinsi Kepulauan Riau, Kepala LPP TVRI Kepulauan Riau, Camat Bintan Utara, Danramil 03 Bintan Utara, Kapolsek Bintan Utara, Kepala KUA Bintan Utara, Lurah dan Kades se-Bintan Utara.
Koordinator Pengawas SMA/SMK/SLB Provinsi Kepulauan Riau, Pengawas SMA/SMK/SLB Bintan Tanjungpinang Provinsi Kepulauan Riau, Para Kepala Sekolah SMA/SMK Se Kabupaten Bintan, Ketua PGRI Bintan Utara, Ketua Komite SMAN 1 Bintan Utara, Kepala Bank Riau Kepri Syariah Cabang Binta, Para Pimpinan Bank Yang Hadir dari BSI, Bank Mandiri, BPR, Tokoh Masyarakat Bintan Utara, Purna Paskibraka Provinsi Kepulauan Riau.*
